Tentang Fakultas Ekonomi
Fakultas ekonomi memiliki peran yang tidak perlu diragukan lagi dalam melahirkan sumberdaya manusia di Maluku, Regional dan Nasional. Peran yang telah dijawab melalui daya saing para lulusan (alumni) Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura di berbagai lini dan bidang tugas baik di sektor pemerintah maupun swasta. Tentu capaian peran tersebut telah memotivasi kelembagaan fakultas untuk terus meningkatkan mutu layanan pendidikan agar senantiasa berdaya saing ditengah kompetisi duni pendidikan tinggi dan pasar kerja. Seiring dengan tuntutan kompetisi tersebut, maka jawabannya ada pada penyiapan mutu tenaga pengajar/dosen dan fasilitas yang bermutu.
Fasilitas
Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura memiliki tiga gedung utama penunjang perkuliahan berlantai dua yang terletak dalam lingkungan Universitas Pattimura Kampus Poka. Secara umum gedung perkuliahan dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang perkuliahan serta ruangan yang nyaman. Fasilitas -fasilitas tersebut antara lain ruang kuliah ber-AC dan didukung peralatan multimedia, laboratorium komputer, perpustakaan, auditorium, kantin mahasiswa, gazebo, internet hotspot, parkiran kendaraan bermotor.